Pasar Murah Ramadhan Purbalingga, 10 Ribu Komoditas Dijual Murah

- 29 Maret 2024, 08:53 WIB
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi berkesempatan hadir di gelaran ke-2 kegiatan pasar murah yang dilaksanakan di Balai Desa Pengalusan, Kecamatan Mrebet, Kamis (28/03/2024).
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi berkesempatan hadir di gelaran ke-2 kegiatan pasar murah yang dilaksanakan di Balai Desa Pengalusan, Kecamatan Mrebet, Kamis (28/03/2024). /Prokompim Sekda Purbalingga.

Pikiran Rakyat Jateng - Sebanyak 10 ribu komoditas dijual murah pada gelaran Pasar Murah Ramadhan 1445 H Kabupaten Purbalingga.

Hal itu dikatakan Kepala Dinperindag Kabupaten Purbalingga Johan Arifin kepada media, Kamis 28 Maret 2024.

"Khusus di Desa Pengalusan ada sebanyak 2.800 paket sembako murah yang dibagikan melalui kupon," kata Kepala Dinperindag Purbalingga.

Baca Juga: Perpanjangan Kontrak Pelatih Timnas Indonesia Ditentukan Setelah Piala Asia U-23 2024

Tidak hanya itu, pihanya juga menyalurkan 300 paket sembako gratis dan 1.500 komoditas dijual murah.

"Seperti halnya telur yang dijual Rp 25 ribu/kilo, beras 5 kg dibanderol dengan harga Rp 58 ribu," ungkapnya.

Baca Juga: Ronggeng Kematian dan Para Betina Pengikuti Iblis 2 Tayang di Bioskop Kebumen Hari Ini, Cek Jadwalnya

Lanjut Johan, kegiatan pasar murah putaran ke tiga akan dilaksanakan pada 2 April 2024 di Desa Candiwulan, Kecamatan Kutasari. 

Dilanjutkan, pada tanggal 4 April 2024 pasar murah di Desa Bantarbarang, Kecamatan Rembang.

“Puncaknya akan dilaksanakan di Alun-alun Kabupaten Purbalingga pada 5 April 2024,” paparnya.

Baca Juga: Horeee! Pemkab Purbalingga Bakal Bangun Ratusan Sambungan Rumah Air Bersih di Desa Pasunggingan

Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi berharap pasar murah ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat. 

Jelang Idul Fitri biasanya harga-harga naik, dengan adanya pasar murah warga bisa terbantu dengan membeli sembako murah.

"Kita hadir di tengah masyarakat, memberikan bantuan dan sentuhan melalui pasar murah harga sembako murah," pungkas Bupati Purbalingga.***

 

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x