Tak Kuat Menahan Luapan Sungai Gringsing, Tembok Keliling DPRD Baru dan PDAM Purbalingga Roboh

- 4 April 2024, 16:35 WIB
Tempat parkir PDAM Purbalingga rusak akibat kerobohan tembok keliling roboh.
Tempat parkir PDAM Purbalingga rusak akibat kerobohan tembok keliling roboh. /Kurniawan./

Pikiran Rakyat Jateng - Hujan deras yang mengguyur Kabupaten Purbalingga mengakibatkan tembok PDAM dan DPRD baru roboh, Kamis dini hari 4 April 2024.

Akibat tembok PDAM Purbalingga roboh, tempat parkiraan kwndaraan dinas ikut roboh dan tujuh kendaraan dinas rusak.

"Akibat tembok roboh parkiran rusak, tujuh kendaraan dinas juga rusak, kerugian diperkirakan Rp 200 juta rupiah," kata Direktur Utama PDAM Purbalingga, Sugeng, Kamis siang.

Baca Juga: 3 Zodiak Paling Kreatif, Tidak Bisa Diam dan Bahkan Berpotensi Jadi Psikopat

Diceritakan, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 03.00 WIB dinihari menjelang saat menjelang sahur.

Pada saat keakdian juga curah hujan dengan intensitas sangat tinggi dari malam hingga dini hari.

"Awal kejadian karena tembok DPRD Purbalingga baru roboh menyumbat saluran sungai, selanjutnya menimpa tembok PDAM," terangnya.

Baca Juga: Wakil Ketua DPRD Purbalingga Sangat Mengapresiasi dan Mendukung Lomba dan Bazar Buah Dukuh Kalikajar

Disampaikan, awal kejadian ini bermula saat tembok keliling gedung DPRD yang baru, roboh karena tidak kuat menahan luapan Sungai Gringsing. 

Tembok tersebut menimpa tembok milik PDAM yang berada di sebelah selatannya hingga tmbok keliling dan parkiran ikut roboh.

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah