Seleksi Masuk Polri Jalani Pemeriksaan Administrasi, Polres Kebumen Libatkan Pihak Eksternal, Ini Alasannya

- 19 April 2024, 09:19 WIB
Seleksi administrasi awal penerimaan anggota Polri 2024, di Gedung Tribrata Mapolres Kebumen, Kamis 18 April 2024.
Seleksi administrasi awal penerimaan anggota Polri 2024, di Gedung Tribrata Mapolres Kebumen, Kamis 18 April 2024. /PR Jateng/Humas Polres Kebumen

PR JATENG - Polres Kebumen melibatkan pihak eksternal dalam pemeriksaan administrasi peserta seleksi masuk anggota Polri tahun anggaran 2024.

Pemeriksaan awa administrasi peserta seleksi masuk anggota Polri 2024 dipusatkan di Gedung Tribrata Mapolres Kebumen, Kamis 18 April 2024.

Adapun sejumlah instansi yang dilibatkan yaitu Dinas Pendidikan dan Olah raga (Disdikpora) Kebumen, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil).

Baca Juga: Ini 13 Pemain Bandung BJB Tandamata Yang Dipastikan Bermain di Proliga 2024

Lalu, Kantor Kemenag Kebumen, UPTD Metrologi Legal Semarang, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda dan Tokoh Masyarakat, Tim Panitia Polri dari Polres.

Kabag SDM Polres Kebumen Kompol Tamzil Mardiono mengatakan, pemeriksaan melibatkan pihak eksternal untuk mengetahui keabsahan administrasi lebih lanjut.

Hal ini karena pihak eksternal yang mengetahui persis keaslian berkas yang diajukan oleh tiap-tiap peserta seleksi.

Menurutnya, para peserta yang mengikuti seleksi baik dari segi postur maupun administrasi mayoritas bagus dan memenuhi syarat.

Baca Juga: Ernando Ari, Man of the Match Kemenangan Timnas U-23 Indonesia Atas Australia!

Halaman:

Editor: Sudarno Ahmad Nashori


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x