Megawati Hangestri Pertiwi Kurang Fit, Jakarta BIN Dikalahkan Juara Bertahan Proliga 2023 BJB Tandamata

27 April 2024, 22:03 WIB
Bandung BJB Tandamata vs Jakarta BIN di Proliga 2024, Sabtu (27/4/2024) /Foto: tangkapan layar YouTube Official Moji TV

PR Jateng - Pada hari ketiga PLN Mobile Proliga 2024 yang berlangsung di GOR Amongrogo Yogyakarta, hari Sabtu 27 April 2024, tim voli putri Jakarta BIN dikandaskan oleh juara bertahan Bandung BJB Tandamata.

Jakarta BIN dikalahkan dengan skor 3-1 (29-27, 16-25, 25-17, 25-18).

Padahal, juara bertahan Proliga 2023 tersebut tumbang atas Jakarta Pertamina Enduro (JPE) dengan skor 1-3.

Baca Juga: Loker Terbaru! Alnu Sporting Goods Indonesia Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMK, Simak Persyaratannya

Asisten pelatih Jakarta BIN, Octavian mengakui Megawati Hangestri Pertiwi masih kurang fit.

Seperti diketahui, pada laga pertama melawan Jakarta Livin Mandiri, Megawati Hangestri Pertiwi tidak diturunkan karena sakit.

"Mungkin masih kelelahan," kata Octavian.

Baca Juga: Walikota Semarang Ingin Ibu-ibu Rajin Masak Ikan Demi Tumbuh Kembang Anak Lebih Baik

Dia menyebut pada laga melawan Bank BJB Tandamata, para pemainnya masih lupa harus saling lempar kemana saat berada dalam tekanan.

Sedangkan pelatih Jakarta BIN asal Thailand, Danai Sriwachanaytakul sendiri pun masih belum dapat membaca posisi pemain dengan sering menukar pemain di lapangan.

Dari segi pemain, Octavian mengungkapkan banyak pemain yang kurang fit, jadi banyak yang dipaksakan turun ke lapangan, seperti Wilda, Ratri, dan terutama Megawati Hangestri Pertiwi.

Baca Juga: Liverpool Kenapa? Seri Melawan West Ham Hingga Salah Cekcok Dengan Klopp di Pinggir Lapangan

Sementara itu, pelatih Bank BJB Tandamata Alim Suseno merasa sangat gembira kemenangan pertama timnya.

"Ini berkat kerjasama semua pemain dan official," ucap Alim.

Pemain Bank BJB Tandamata, Ersandrina Devega mengungkapkan kemenangan kali ini berkat kerjasama antara pemain benar-benar saling melengkapi, meski sebenarnya memang benar-benar berat melawan para senior seperti Jakarta BIN.

Baca Juga: Tiga Klub Ini Berebut Satu Kursi Ke Babak Championship Series BRI Liga 1 2023 2024

"Evaluasi dari pertandingan hari ini harus lebih fokus pada receive dan spiker, terutama di set pertama," imbug Caca panggilan akrab Devega.***

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Proliga_Official

Tags

Terkini

Terpopuler