Dampak Banjir Semarang, PSIS Tak Bisa Latihan Dua Hari Hadapi Derby Jateng

- 17 Maret 2024, 07:41 WIB
PSIS terkendala latihan saat terjadi banjir Semarang
PSIS terkendala latihan saat terjadi banjir Semarang /instagram @psisfcofficial/

PR JATENG - Tim PSIS Semarang terdampak banjir yang menggenangi Ibu Kota Jawa Tengah yang terjadi belakangan ini.

Dikatakan Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius, anak asuhnya terpaksa tidak bisa latihan selama dua hari.
7:23 17/03/2024

Padahal, saat itu PSIS Semarang sedang membutuhkan persiapan untuk menghadapi laga derby Jateng melawan Persis Solo.

"Persiapan kami sedikit sulit pekan ini karena seperti di Semarang cuaca buruk dan beberapa titik banjir. Dua hari tidak bisa latihan di lapangan karena cuaca tersebut," kata Gilbert Agius.

Baca Juga: Menang Tanpa Justin Hubner, Cerezo Osaka Gagal Puncaki Klasemen J1 League

Oleh karena itu, Gilbert Agius ingin memberikan hiburan kepada masyarakat dan pendukung PSIS Semarang dengan meraih kemenangan di laga derby Jateng melawan Persis Solo malam nanti.

"Tapi saya tetap ingin berpikiran positif dan memberikan kemanangan kepada masyarakat dan suporter di Semarang yang saat ini masih berjuang menghadapi banjir," ujar Gilbert Agius.

Gilbert Agius juga menyinggung soal PSIS Semarang yang harus melakukan pertandingan kandang namun di luar Jatidiri dan tanpa penonton.

Menurutnya, dia dan tim harus tetap semangat dan tidak menjadikan kendala ini sebagai sebuah alasan.

Halaman:

Editor: Ade Lukmono


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah