Lawan Sagan Tosu, Comeback Justin Hubner Katrol Cerezo Osaka Pepet 5 Besar Klasemen J1 League

- 24 Juni 2024, 14:37 WIB
Comeback Justin Hubner lawan Sagan Tosu bisa dongkrak posisi Cerezo Osaka pepet 5 besar.
Comeback Justin Hubner lawan Sagan Tosu bisa dongkrak posisi Cerezo Osaka pepet 5 besar. /instagram @cerezo_osaka

PR JATENG - Sagan Tosu akan menjadi peluang besar bagi Justin Hubner untuk mendongkrak posisi Cerezo Osaka. Dua hasil imbang dalam lima laga terakhir menyebabkan klub terjerembab di posisi tengah.

Peluang Justin Hubner bersama Cerezo Osaka menang lawan Sagan Tosu juga besar. Mengingat poin keduanya terpaut cukup jauh.

Jika Cerezo Osaka menang lawan Sagan Tosu maka Justin Hubner bisa mendongkrak posisi klub di urutan kelima. Dengan catatan Sanfrecce dan FC Tokyo tidak menang.

Baca Juga: Klub Erick Thohir Bangun Stadion Baru Kapasitas 16 Ribu Penonton Awal 2025, Oxford United Sebut Ada Hotel

Laga Cerezo Osaka lawan Sagan Tosu akan digelar di Stadion Yodoko Sakura pada Rabu 26 Juni 2024 pukul 17.00 WIB. Bermain di kandang sendiri, jadi keuntungan bagi The Sakura.

Saat ini Justin Hubner dkk berada di posisi ke 7 klasemen sementara. Mengantongi 29 poin hasil dari 7 kali menang, 8 imbang dan 4 kali kalah. Total, ada 226 gol dicetak namun sudah kebobolan 21 gol.

Sayangnya, Justin Hubner dkk hanya menang dua kali di 5 laga terakhirnya saat melawan Urawa Reds (2-1) dan Ryukyu (1-0). Sementara tiga laga lainya berakhir imbang identik 1-1 saat melawan Sanfrecce, Kyoto Sanga serta Jubilo Iwata.

Baca Juga: Bek Elkan Baggott Ikuti Jalur Quansah Untuk Amankan Satu Posisi di Bek Kiri, Almamater Bristol Rovers

Beruntung, Sagan Tosu juga dalam kondisi tak ideal jelang laga lawan Cerezo Osaka. Saat ini berada di posisi ke 17 dengan 17 poin.

Halaman:

Editor: Endro Anung S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah