Bupati Purbalingga Tuntut dan Beri Pesan Ini Kepada 47 Pejabat Eselon II dan III Baru Dilantik

- 21 Maret 2024, 10:10 WIB
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi usai melantik dan mengambil sumpah 5 pejabat Eselon II dan 42 pejabat Eselon III, Rabu 20 Maret 2024.
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi usai melantik dan mengambil sumpah 5 pejabat Eselon II dan 42 pejabat Eselon III, Rabu 20 Maret 2024. /Prokopim Sekda Purbalingga.

Pikiran Rakyat Jateng - Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) menuntut kepada pejabat baru dilantik agar aktif mencari dukungan anggaran dan program dari pusat untuk daerah.

Hal itu disampaikan Bupati Tiwi usai melantik dan mengambil sumpah 5 pejabat Eselon II dan 42 pejabat Eselon III di lingkungan Pemkab Purbalingga, Rabu 20 Maret 2024.

"Harus aktif cari dukungan anggaran program dari pusat untuk Kabupaten Purbalingga," katanya kemarin sore.

Baca Juga: Kabupaten Purworejo Diguncang Gempa Bumi Magnitudo 2,4 Kamis Pagi, BMKG Sebut Pusat Getaran Ada di Sini

Lanjut Tiwi, panjenengan ini semua harus bisa mengakses komunikasi koordinasi dengan kementerian-kementerian terkait.

"Pemerintah provinsi ataupun stakeholder lainnya yang kira kira kita bisa mengakses program maupun anggaran dari mereka,"lanjutnya.

Baca Juga: Toko Komputer di Jalan Pujowiyoto Purbalingga Kebakaran, Diduga Ini Penyebabnya

Hal itu perlu dilakukan guna menyiasati keterbatasan anggaran yang ada di Pemkab Purbalingga. 

Tidak hanya itu, Bupati mewajibkan pejabat terlantik untuk melakukan digitalisasi layanan khususnya pada OPD pengampu pelayanan kepada masyarakat.

"Ayo buat trobosan atau membuat aplikasi. Saya mohon inovasi, digitalisasi ini bisa menjadi prioritas tahun ini, digitalisasi mulai diinisiasi," teranyan

Halaman:

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah