Pakai Drone, Cek Update Jalan Tol Solo - Yogyakarta Sudah Bisa Dilewati Atau Belum, Yuk Simak Kondisinya

- 28 Juni 2024, 11:26 WIB
Jalan Tol Solo - Yogyakarta sudah bisa dilewati atau belum dikabarkan oleh Jasa Marga.
Jalan Tol Solo - Yogyakarta sudah bisa dilewati atau belum dikabarkan oleh Jasa Marga. /youtube JASAMARGA Jogja Solo

PR JATENG - Banyak yang bertanya-tanya apakah Jalan Tol Solo - Yogyakarta sudah bisa dilewati atau belum. Ata setidaknya penasaran kapan jalan bebas hambatan itu akan bisa dilewati oleh masyarakat umum.

Kabar itu dijawab oleh pihak Jasa Marga dengan memberikan video detil kondisi Jalan Tol Solo - Yogyakarta. Video itu diambil pada 25 Juni 2024 pada seksi 1 paket 2 yang meliputi Klaten - Purwomartani sepanjang 20,08 KM.

Dalam unggahan itu terlihat sejumlah ruas jalan sudah mulai terlihat rata dan beton. Sudah ada batas jalan (row), batas badan jalan utama hingga garis batas tengah yang diberi tanda merah.

Dalam video dengan durasi 6 menit 56 detik tersebut juga memperlihatkan sebagian ruas jalan yang masih kontur tanah meski sudah rata.

Baca Juga: Cocok Untuk Wedding, Cek Yuk Lokasi Taman Bhumi Bambu Baturraden Yang Sajikan Wisata Alam

"Progres Pembangunan Proyek Jalan Tol Solo - Yogyakarta - YIA Kulon Progo Seksi 1.2 Tgl 25 Juni 2024," tulis akun youtube JASAMARGA Jogja Solo.

Dalam keterangan Bina Marga sebelumnya bahwa paket tersebut ditarget selesai pada kuartal ketiga tahun 2024 alias akhir tahun ini.

Artinya, saat ini pemerintah sedang kerja maraton untuk segera menyelesaikan Jalan Tol Solo - Yogyakarta tahun 2024 ini.

Berikut paket pekerjaan Jalan Tol Solo - Yogyakarta dan Target Selesai

Baca Juga: Yuk Simak Fasilitas Apa Saja Yang Ada di Obyek Wisata Air Owabong Purbalingga

Halaman:

Editor: Endro Anung S


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah