Polisi Tangkap Ketua Panitia Konser Musik Tangerang Lentera Festival

- 27 Juni 2024, 19:10 WIB
Polisi memburu panitia penyelenggara Tangerang Lentera Festival 2024 atas dugaan penggelapan dana konser
Polisi memburu panitia penyelenggara Tangerang Lentera Festival 2024 atas dugaan penggelapan dana konser /@memomedsos/Instagram

PR JATENG - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Tangerang berhasil menangkap ketua panitia penyelenggara konser musik Tangerang Lentera Festival, berinisial MDN (27), pada hari Rabu.

Penangkapan ini merupakan langkah penting dalam menyelidiki kericuhan dan pembakaran fasilitas yang terjadi selama acara tersebut.

Kasatreskrim Polresta Tangerang, Kompol Arief N Yusuf, mengonfirmasi penangkapan tersebut, namun tidak memberikan rincian lebih lanjut mengenai kronologis penangkapan. "Nanti kita infokan lagi," ujarnya di Tangerang.

Baca Juga: Memahami Rumus 3-4 Detik: Kunci Berkendara Motor Aman dan Nyaman

Menurut informasi yang dihimpun, MDN ditangkap di wilayah Lebak, Banten.

Sebelumnya, penyidik telah memeriksa delapan saksi terkait kasus kerusuhan konser musik Tangerang Lentera Festival 2024 (TNG Lenfest) di Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang.

Kapolsek Pasar Kemis, AKP Ucu Nuryandi, menyatakan bahwa lima orang dari event organizer (EO) dan tiga anggota panitia penyelenggara telah diperiksa.

Baca Juga: Imigrasi Tangkap 103 WNA di Bali Terkait Dugaan Kejahatan Siber

"Kita sudah periksa lima orang dari EO dan tiga orang dari anggota panitia penyelenggara konser musik," katanya.

Halaman:

Editor: Eko Wahyu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah