Pemanggilan Ernando Ari oleh Timnas Menuai Protes, Persebaya: Masih dalam Tahap Pemulihan Cedera

- 23 Maret 2024, 17:12 WIB
Kiper andalan Persebaya Surabaya, Ernando Ari
Kiper andalan Persebaya Surabaya, Ernando Ari /LIB

PR JATENG - Persebaya menlayangkan protes terhadap pemanggilan Ernando Ari Sutaryadi oleh PSSI untuk bergabung dengan Timnas, meskipun pemain tersebut masih dalam proses pemulihan dari cedera bahu.

Pemanggilan tersebut terkait persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran kedua dan AFC Asian Cup 2027 di Vietnam.

Surat resmi PSSI nomor 1244/AGB/221/III-2024, yang dikirim secara elektronik kepada Persebaya pada Jumat malam, menegaskan bahwa Ernando harus bergabung dengan Timnas pada Sabtu pagi.

Baca Juga: Atmosfer Bikin Gregetan, Para Pemain Grade A Tak Sabar Segera Membela Timnas Indonesia 

Namun, Persebaya menegaskan bahwa Ernando masih dalam tahap pemulihan dari cedera yang dialaminya saat pertandingan melawan Bhayangkara Presisi Indonesia FC pada awal Februari.

Dalam surat tersebut, Persebaya menekankan bahwa Ernando belum dapat bergabung dengan tim utama sejak 4 Februari karena cederanya yang signifikan.

Cedera bahu yang dialami Ernando saat itu menyebabkan dia harus menjalani perawatan khusus, terpisah dari tim utama.

Baca Juga: 5 Pemain Timnas Indonesia Demam Jelang Tandang Ke Vietnam, Erick Thohir: Kami Tetap Jaga Kondisi Pemain

Persebaya juga menjelaskan bahwa Ernando seharusnya menjalani pemeriksaan medis pada Senin, 25 Maret, untuk mengevaluasi kemajuan pemulihannya.

Hasil pemeriksaan medis tim medis Persebaya menunjukkan adanya cedera post dislokasi glenohumeral pada bahu Ernando, dan mereka memperkirakan bahwa pemulihan penuh baru akan terjadi pada akhir Maret.

Halaman:

Editor: Eko Wahyu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah