Proliga 2024: Jakarta LavAni Allo Bank Diperkuat Pemain Tertinggi Dalam Sejarah Renan Buiatti!

- 18 April 2024, 18:38 WIB
Opposite Tertinggi Jakarta LavAni Allo Bank di Proliga 2024 asal Brazil Renan Buiatti
Opposite Tertinggi Jakarta LavAni Allo Bank di Proliga 2024 asal Brazil Renan Buiatti /Foto:@lavani.forever/Foto: @lavani.forever

PR Jateng - Tim bola voli putra Jakarta LavAni Allo Bank milik Presiden RI ke 6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam laga Proliga 2024 memperkuat timnya dengan mendatangkan opposite tertinggi asal Brazil yang memiliki tinggi 218 CM, Renan Buiatti.

Pertimbangan Jakarta LavAni Allo Bank mendatangkan Renan Buiatti ke Indonesia adalah karena berhasil memperkuat timnas Brazil dan menjuarai gelaran FIVB Club World Championships 2016 dan Grand Champions Cup 2017.

Sehingga dengan adanya Renan Buiatti itu diharapkan hal serupa bisa terjadi di Proliga 2024 mendatang.

Baca Juga: Proliga 2024: 2 Kapten Tim Bola Voli Besutan Pertamina Yakni JPX dan JPE Optimis Bisa Rebut Gelar Juara

Selain itu, Jakarta LavAni Allo Bank juga ingin dengan kehadiran pemain opposite tertinggi tersebut mampu memberikan pengalamannya kepada tim yang bermarkas di Cikeas ini, sehingga memiliki semangat bersama untuk kembali menjadi juara Proliga sektor putra tahun 2024.

Sementara itu, SBY mengungkapkan kedatangan Renan Buiatti dan Mohammad Reza Beik dalam tim Jakarta LavAni Allo Bank itu dapat memperkuat pertahanan tim tersebut di Proliga 2024.

"Antara Renan Buiatti dengan Beik telah terbangun chemistry yang baik. Saya yakin bisa memperkuat pertahanan LavAni," ujar Presiden RI ke 6 itu dalam unggahan di akun IG resmi LavAni, hari Rabu 17 April 2024.***

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah