Piala Asia U 23 2024: Shin Tae Yong Ingin Timnas Indonesia Kalahkan Australia Agar Bisa Lolos Fase Grup

- 18 April 2024, 17:22 WIB
Pelatih Timnas U 23 Indonesia Shin Tae Yong
Pelatih Timnas U 23 Indonesia Shin Tae Yong / Foto: @shintaeyong7777

PR Jateng - Pelatih Timnas U 23 Indonesia Shin Tae Yong mengungkapkan ia sangat menghormati mengenai kekuatan Australia.

Menurut dia, hasil imbang 0-0 dengan Yordania di laga pertama Australia itu tidak menjadi ukuran kekuatan mereka yang sebenarnya.

"Performa Australia lebih baik daripada Yordania di laga itu. Tapi memang mereka hanya tidak mencetak gol saja,"jelas Shin Tae Yong dilansir dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Piala Asia U 23 2024: Tony Vidmar Tak Sabar Timnya Bertemu Dengan Timnas U 23 Indonesia Malam Ini!

Namun demikian, pelatih asal Korea Selatan itu terus berusaha membangkitkan mental para pemainnya setelah dikalahkan Qatar 2-0 di pertandingan sebelumnya.

Seperti diketahui dalam laga melawan Qatar, Timnas U 23 Indonesia beberapa kali dirugikan oleh keputusan wasit asal Tajikistan, Nasrullo Kabirov.

"Memang ada ketidakadilan di keputusan wasit saat melawan Qatar, jadi pemain sangat down. Tapi karena nanti ada pertandingan lagi saya berusaha semaksimal mungkin untuk menghibur para pemain dan para pemain pun mendengarkan dan bisa latihan bekerja keras dengan baik," ujarnya.

Baca Juga: Komitmen Dukung PSIS: Pemkot Semarang Fasilitasi Tim Mahesa Jenar untuk Kembali Latihan di Stadion Citarum

Shin Tae Yong menyebutkan Timnas U 23 Indonesia harus mengalahkan Australia untuk menjaga peluang lolos dari fase grup A dimana skuad Garuda Muda menempati posisi keempat klasemen sementara.

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: pssi.org


Tags

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x