Kapan Indonesia vs Filipina U-16? Simak Jadwal Duel Malam Ini dan Prediksi Susunan Pemainnya di Piala AFF

- 24 Juni 2024, 02:06 WIB
Timnas Indonesia U-16 unggul atas Singapura di laga perdana dan akan melanjutkan menghadapi Timnas Filipina malam ini, Senin (24/6) pukul 19.30 di Stadion Manahan, Kota Solo.
Timnas Indonesia U-16 unggul atas Singapura di laga perdana dan akan melanjutkan menghadapi Timnas Filipina malam ini, Senin (24/6) pukul 19.30 di Stadion Manahan, Kota Solo. /

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Filipina pada Grup A Piala AFF U-16 malam ini di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah. Sebagai persiapan, Timnas Indonesia sudah menjalani latihan di Stadion UNS pada Minggu (23/6).

Menurut jadwal, Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Filipina pada Senin, 24 Juni 2024 pukul 19.30.

Melansir dari laman resmi PSSI, pelatih Garuda Muda Nova Arianto berjanji anak asuhnya akan bermain lepas dan lebih percaya diri. 

"Ini catatan kami, tapi pemain sudah berjuang maksimal. Tampil di depan orang banyak, ketegangan pasti ada. Kami berharap dengan Filipina nanti kami bisa lebih siap," ujar pelatih asal Semarang tersebut.

Baca Juga: Truk Ekspedisi Hangus Terbakar di Tol Pemalang, Ada Asap Keluar dari Tumpukan Paket

Pada laga perdana, Timnas Indonesia bermain kurang maksimal pada 15 menit pertama meski menang atas Singapura 3-0. Serangan Indonesia dinilai masih bisa diantisipasi oleh Singapura.

Namun, menghadapi Young Azkals, sebutan Timnas Filipina, Mierza Firjatullah dkk berpeluang meraih tiga poin. Optimistis ini mencuat setelah pada pertandingan pertama, Filipina dihajar Laos dengan skor 0-3.

Melansir dari Tirto, Nova Arianto menyoroti persoalan penyelesaian akhir atau finishing serta efesiensi yang harus diperbaiki saat melawan Timnas FIlipina malam nanti.

Pada perhelatan nanti malam antara Timnas Indonesia vs Timnas Filipina, keduanya diprediksi tidak banyak melakukan  perubahan komposisi pemain.

Halaman:

Editor: Yenny Hardiyanti

Sumber: PSSI tirto


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah