Proteksi Data dari Serangan Siber, HSP Bekali Tenaga IT Workshop Cyber Security Awareness dan Ethical Hacking

- 31 Mei 2024, 19:16 WIB
Proteksi Data dari Serangan Siber, HSP Bekali Tenaga IT Workshop Cyber Security Awareness dan Ethical Hacker.
Proteksi Data dari Serangan Siber, HSP Bekali Tenaga IT Workshop Cyber Security Awareness dan Ethical Hacker. /Ambar Adi Winarso/ PR Jateng

"Bagaimana cara kita sebagai seorang IT bisa berfungsi dalam suatu perusahaan agar data perusahaanya aman enggak diserang beberapa virus, spam," katanya.

Sementara itu, praktisi IT Rofiq Fauzi yang jadi narasumber menyampaikan bahwa kebanyakan para tenaga IT suatu perusahaan kurang aware terhadap masalah tentang keamanan jaringan, keamanan siber dan keamanan berinternet.

Baca Juga: Modal Lebih Terjangkau, Anak Muda Gandrungi Kripto Sebagai Investasi Masa Depan

Akibatnya, baru menyadari jika telah kehilangan data akibat pencurian. Padahal data adalah suatu aset penting untuk dilindungi dari pihak luar yang tak boleh diketahui bebas.

"Dimana data itu menjadi penting, di internet itu data adalah uang, jadi kalau kehilangan data itu kehilangan aset," kata dosen Politeknik Negeri Semarang itu.

Kepada para peserta workshop, Rofiq juga mengingatkan bahwa kehilangan data atau terjadi kejahatan siber sama halnya telah merusak reputasi suatu perusahaan.

Baca Juga: RFB Goes to Campus: Literasi Investasi Gen Z Pahami Cara Kerja Uang Pasar Berjangka

"Bayangkan hilang hanya dalam beberapa menit saja, misal bank kehilangan data pelanggan karena hacking, itu reputasi hancur karena tidak dipercaya lagi," katanya.

Rofiq juga memberikan demo Ethical Hacking, peserta belajar teknik- teknik yang biasa digunakan hacker dalam mengambil data, dan take over sistem dan sebagainya.

"Kita simulasikan jadi mereka tahu cara kerja hacker dan jadi tahu bagaimana cara meng-take over mengatasi dan mengantisipasinya," katanya.***

Halaman:

Editor: Ambar Adi Winarso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah