Sinyal Kuat Duet Arif-Rista Kembali Diusung PDIP di Pilbup Kebumen 2024, Ini Kabar Terbarunya

- 24 Mei 2024, 09:33 WIB
Arif Sugiyanto mengembalikan formulir pendaftaran Calon Bupati kepada Ketua DPC PDIP Kebumen, Saiful Hadi, Kamis, 16 Mei 2024.
Arif Sugiyanto mengembalikan formulir pendaftaran Calon Bupati kepada Ketua DPC PDIP Kebumen, Saiful Hadi, Kamis, 16 Mei 2024. /PR Jateng/Sudarno Ahmad Nashori

Keduanya telah mengembalikan formulir pendaftaran Calon Bupati Kebumen ke Kantor DPC PDIP Kebumen di Jalan HM Sarbini Kebumen, Kamis 16 Mei 2024.

Bahkan, Arif-Rista saat mengembalikan berkas pendaftaran ke DPC PDIP Kebumen diantar oleh 4 Pimpinan Partai Politik (Parpol) di Kabupaten Kebumen.

Yaitu Ketua DPD Golkar Kebumen Halimah Nurhayati, Ketua DPD PAN Kebumen Bagus Setiawan, Ketua DPC Gerindra Kebumen Solatun dan Ketua DPC PPP Kebumen Wakhid Mulyadi.

Baca Juga: Malindo Corner, Rekomendasi Tempat Sarapan Nyaman di Kebumen, Bisa Sambil Nugas di Pagi Hari

Pada saat itu, Arif mengatakan, PDIP merupakan parpol yang pertama kali memberikan amanah dan rekomendasi kepada Pasangan Arif Sugiyanto dan Ristawati pada Pilbup Kebumen 2020 lalu.

"Sehingga program-program kami harus pro dengan wong cilik dan Insya Allah masyarakat bisa merasakannya," ujarnya.

Arif kembali menegaskan, akan kembali berpasangan dengan Ristawaningsih Purwaningsih sebagai Calon Wakil Bupati Kebumen pada Pemilu 2024 mendayang.

Baca Juga: Mengapa Tesla Menyembunyikan Data Keamanan Autopilot Selama Lebih dari Setahun? Fakta Mengejutkan Terungkap!

"Insya Allah masih bersama Bu Rista. Harapan kami tentu dengan kader terbaik dari PDIP dan saya berharap pembangunan yang sudah ada bisa dilanjutkan kembali," tegasnya.***

Halaman:

Editor: Sudarno Ahmad Nashori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah