Profil Biodata Hendrar Prihadi Cagub Jateng, Pernah Larang Pakai Tol Trans Jawa Jika Tak Dukung Jokowi

- 4 Juni 2024, 14:18 WIB
Profil Biodata Hendrar Prihadi Cagub Jateng, Pernah Larang Pakai Tol Trans Jawa Jika Tak Dukung Jokowi.
Profil Biodata Hendrar Prihadi Cagub Jateng, Pernah Larang Pakai Tol Trans Jawa Jika Tak Dukung Jokowi. /Ambar Adi Winarso/ PR Jateng

PR JATENG - Pilkada atau Pilgub Jawa Tengah segera digelar pada 2024 ini. Salah satu kandidat calon gubernur (cagub) Jateng ada nama Hendrar Prihadi. Berikut profil dan biodata pria yang disapa panggilan Mas Hendi.

Hendrar Prihadi atau Mas Hendi bukanlah nama asing bagi warga Ibukota Jateng, Kota Semarang, ia adalah walikota dua periode. Kini ia maju sebagai cagub Jateng di Pilgub 2024.

Dalam profil dia, Hendrar Prihadi merupakan kader tulen PDIP, ia juga merupakan Ketua DPC Partai Banteng Moncong Putih Kota Semarang.

Baca Juga: Dico Ganinduto Layak Maju Cagub, Survei PPI Elektabilitas Tinggi, Pengamat: Kuda Hitam Pilgub Jateng

Hendi dikenal kader PIDP yang militan. Apapun perintah partai akan dia kerjakan. Kota Semarang pun berhasil dia pertahankan sebagai Kandang Banteng hingga kini.

Berkat kepemimpinannya sebagai walikota Semarang dua periode membuat namanya dikenal secara Nasional dan Internasional. Beberapa penghargaan ia terima.

Hendi juga memiliki gelar doktoral atau S3 Ilmu Sosial di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Diponegoro, dengan fokus pada penelitian tentang Kota Cerdas (Smart City).

Baca Juga: Hendi Hendrar Prihadi Unggul di Survei Pilgub Jateng 2024: Magnet Prestasi di Panggung Politik Jawa Tengah

Sebelum terjun di dunia politik, Hendrar Prihadi dikenal sebagai tokoh kepemudaan Jawa Tengah, setelah menjabat Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Jawa Tengah selama dua periode, yaitu sejak tahun 2004 hingga tahun 2010

Halaman:

Editor: Ambar Adi Winarso


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah