3 Mindset Dasar yang Harus Dimiliki Sebelum Memulai Bisnis, Nomor Satu Jangan Pernah Malu Melakukannya!

- 7 April 2024, 06:50 WIB
Ilustrasi, seseorang sedang membangun 3 mindset dasar sebelum memulai bisnis.
Ilustrasi, seseorang sedang membangun 3 mindset dasar sebelum memulai bisnis. //freepik.com/

PR Jateng – Ada 3 mindset dasar yang harus dimiliki oleh calon pebisnis agar nantinya bisnis yang dijalankan berjalan, bertumbuh, dan mampu menghadapi rintangan sehingga tidak mudah menyerah. Apa saja? 

Bagi seorang yang ingin memulai bisnis, langkah pertama menuju kesuksesan tidak hanya rencana bisnis yang matang dan strategi pemasaran yang cerdas, namun juga membutuhkan mentalitas yang kuat dan positif.

Mindset atau pola pikir menjadi peran kunci dalam menentukan apakah pebisnis pemula akan bertahan dan berhasil dalam dunia bisnis yang kompetitif.

Motivator bisnis, pengusaha, dan influencer sekaligus CEO PT Alona Indonesia Raya, Rico Huang menjelaskan tentang 3 mindset dasar yang harus dimiliki sebelum memulai bisnis melalui YouTube channelnya.

Baca Juga: Ide Bisnis Hampers Lebaran Jadi Usaha Musiman yang Menjanjikan, Bagaimana Cara Memulainya?

3 Mindset Dasar untuk Pebisnis Pemula

“Sebelum bicara menjalankan bisnis, saya akan menjelaskan tentang mindsetnya terlebih dahulu supaya Anda benar-benar memiliki pemikiran dan pondasi yang kuat. Ingat bisnis dibuka itu yang penting adalah mindset-nya, Anda modifikasi bisnis yang keren sekalipun tidak akan berjalan jika tanpa dimulai dengan mindset yang benar,” jelas Rico Huang.

Rico melanjutkan, misalnya ketika seorang menjalankan bisnis batubara dan memiliki pabrik namun ketika tidak memiliki mindset tetap tidak akan bisa jalan bisnisnya.

Jika memulai bisnis tidak usah yang langsung besar, tapi mulailah dari hal sederhana dahulu. Di awal menjalankan bisnis ketika memiliki modal terbatas, mulai saja dari hal terkecil.

Hal itu agar mudah mengontrol sistem keuangannya. Jadi ketika bisnis sudah besar tidak bingung cara mengelola dan mengembangkannya. 

Halaman:

Editor: Titis Ayu

Sumber: YouTube Rico Huang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah