Hari Ini Calon Haji Purbalingga Kloter 16 Sampai Embarkasih Solo, Besok Berangkat Tanah Suci

- 15 Mei 2024, 09:51 WIB
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi mengantar langsung para calon jemaah haji ke Embarkasi Donohudan Solo.
Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi mengantar langsung para calon jemaah haji ke Embarkasi Donohudan Solo. /Prokompim Sekda Purbalingga.

Pikiran Rakyat Jateng - Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi menyerahkan 209 jemaah calon haji kloter 16 ke PPIH Embarkasi Donohudan Solo, Boyolali, Rabu pagi 15 Mei 2024.

Saat menyerahkan ke PPIH, Bupati Purbalingga titip agar mereka dilayani dengan baik sebelum diberangkatkan ke tanah suci.

"Kami atas nama pemerintah nderek titip kepada PPIH untuk keluarga kami, para calon haji Purbalingga diberikan bimbingan, pelayanan terbaik", katanya.

Baca Juga: Soal Rumput SUGBK, Erick Thohir Pernah Sentil Pengelola Agar Tak Bikin Malu Indonesia

Bupati meyakini PPIH telah siap melayani dan berharap penyelenggaraan ibadah haji di tahun 2024 ini semakin baik dibandingkan tahun tahun sebelumnya. 

"Saya berharap semua jemaah haji Purbalingga bisa istitoah sehingga bisa menjalankan seluruh rangkaian ibadah dengan lancar," ungkapnya.

Baca Juga: IF Imaginary Friends dan Tarot Tayang Perdana di Bioskop Kebumen Hari Ini Rabu 15 Mei 2024, Cek Jadwalnya

Untuk diketahui, rombongan jemaah calon haji kloter 16 tiba dan diterima di Embarkasi Donohudan Solo pukul 06:00 WIB. 

Sesuai jadwal, mereka akan diberangkatkan ke tanah suci pada Kamis 16 Mei 2024 pukul 03:00 WIB dari Bandara Adi Soemarmo, Solo. 

Kemudian para jamaah haji Kabupaten Purbalingga akan tiba di Bandara Madinah pada pukul 11:25.***

Editor: Kurniawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah