Gegara Dinilai Hina Profesi Tukang Sayur, Gubernur Prefektur Shizuoka Heita Kawakatsu Mengundurkan Diri

- 11 April 2024, 14:28 WIB
Pengunduran diri Gubernur Prefektur Shizuoka Heita Kawakatsu
Pengunduran diri Gubernur Prefektur Shizuoka Heita Kawakatsu /Foto: @kokujapan

PR Jateng - Gegara pernyataannya yang kontroversial yang membandingkan pegawai negeri sipil (PNS) dengan tukang sayur, Gubernur Prefektur Shizuoka Jepang, Heita Kawakatsu mengumumkan akan mengundurkan diri.

Pernyataan Heita Kawakatsu yang viral di Jepang itu disampaikannya saat melantik para pegawai hari Selasa 2 April 2024.

Menurutnya, PNS yang dilantik di pemerintahan prefektur adalah orang-orang cerdas, tidak seperti para penjual sayur.⁣

Baca Juga: Awas STY, Australia U-23 Ubah Skuad Usai Eks Klub Egy Maulana Vikri Tak Beri Izin Gabung

Heita Kawakatsu akan mengundurkan diri setelah sidang prefektur pada Juni mendatang.

"Semua orang di sini adalah orang cemerlang dan cerdas, tidak seperti mereka yang menjual sayuran, berternak sapi, atau menciptakan sesuatu," ucap Heita Kawakatsu seperti dikutip dari Kyodo News.⁣

Heita Kawakatsu juga meminta kepada para PNS baru untuk tetap jujur, menjaga tutur kata, dan penting untuk berbelas kasih dan tetap berpegang pada keyakinan.

Baca Juga: Ronalda Kirim Ucapan Idul Fitri untuk Umat Muslim di Dunia

Ini bukan kali pertama Kawakatsu melontarkan pernyataan kontroversial sejak pertama kali menjadi Gubernur pada tahun 2009. ⁣

Halaman:

Editor: Rama Prasetyo Winoto

Sumber: Japan Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah